Ismail, Dewi Musliana Usman (2018) TINJAUAN YURIDIS TERHADAP DELIK PEMBUNUHAN BERENCANA YANG DILAKUKAN OLEH SUAMI TERHADAP ISTRI "STUDI KASUS PUTUSAN PENGADILAN NEGERI POSO KELAS IB" (NOMOR 91/PID.B/2015/PN PSO). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS SINTUWU MAROSO.
Full text not available from this repository.Abstract
Tujuan penelitian ini adalah 1.) untuk mengetahui penerapan hukum terhadap delik pembunuhan berencana yang dilakukan oleh suami terhadap istri, dan 2.) untuk mengetahui pertimbangan hakim dalam menjatuhkan putusan terhadap delik pembunuhan berencana yang dilakukan oleh suami terhadap istri. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian hukum normatif, dengan menggunakan pendekatan kasus (case approach). Basil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan hukum pidana dalam kasus putusan Nomor 91/Pid.B/2015/PN. Pso sudah tepat dan sesuai dengan aturan hukum yang berlaku, yaitu berdasarkan pada sekurang-kurangnya dua alat bukti, keterangan saksi dan keterangan terdakwa. Kemudian mempertimbangkan tentang pertangung jawaban pidana dalam hal ini berdasarkan fakta-fakta yang timbul di persidangan, menilai bahwa terdakwa dapat memperpertanggung jawabkan perbuatan, yang dilakukan dengan pertimbangan bahwa pada saat melakukai perbuatannya terdakwa sadar akan akibat yang ditimbulkan pelaku dalam melakukan perbuatannya berada dalam kondisi yang sehat dan cakap untuk mempertimbangkan perbuatannya ada unsur melawan hukum, serta tidak adanya alasan penghapusan pidana. Majelis Hakim pengadilan Negeri Poso dalam amar putusanhya Nomor 91/Pid.B/2015/PN Pso, telah memutuskan pidana kepada Terdakwa dengan pidana penjara selama 18 (delapan belas) tahun.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembunuhan Berencana Yang Dilakukan Oleh Suami Terhadap Istri |
Subjects: | K Law > K Law (General) > K5000 Criminal law |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Perpustakaan UNSIMAR |
Date Deposited: | 14 Feb 2020 04:14 |
Last Modified: | 14 Feb 2020 04:14 |
URI: | http://repository.unsimar.ac.id/id/eprint/328 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year