TINJAUAN YURIDIS TENTANG TUGAS, FUNGSI, DAN WEWENANG PENDAMPING DESA DALAM PENGELOLAAN DANA DESA

Aswandi, Aswandi (2018) TINJAUAN YURIDIS TENTANG TUGAS, FUNGSI, DAN WEWENANG PENDAMPING DESA DALAM PENGELOLAAN DANA DESA. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS SINTUWU MAROSO.

Full text not available from this repository.

Abstract

Terbentuknya pendamping desa merupakan hasil dari reformasi sebagai upaya dari perwujudan demokrasi ditingkat desa. Pendamping desa mempunyai pengaruh yang sangat penting dalam pemerintahan desa yaitu dengan menggali, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat dalam pembangunan kawasan pedesaan secara partisipatif serta peningkatan kapasitas bagi pemerintah desa dan lembaga kemasyarakatan desa dalam hal pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa. Permasalahan penelitian ini adalah: a. Bagaimana tugas, fungsi dan kewenangan Pendamping Desa Menurut Peraturan Perundang-undanga? b.Bagaimana Urgensi Pendamping Desa dalam Pengelolaan Dana Desa?. Penulisan ini bertujuan Untuk Mengetahui tugas, fungsi dan kewenangan Pendamping Desa Menurut Peraturan Perundang-undangan, Untuk Mengetahui Urgensi Pendamping Desa dalam Pengelolaan Dana Desa. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum normatif. Hasil penelitian ini yaitu Pendamping desa bertugas mendampingi 'desa dalam penyelenggaraan pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat desa, dalam melaksanakan tugasnya, pendamping desa menyelenggarakan fungsi yakni menfasilitasi desa agar menjadi desa mandiri yang berdaya sebagai subyek pembangunan mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pembangunan desa yang dilaksanakan secara partisipatif, transparan dan akuntabel. Dan kewenangan pendamping desa dalam pengelolaan dana desa yakni ikut berpartisipasi dalam proses perencanaan, pemanfaatan dan pengawasan Dana Desa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pendamping Desa, Pengelolaan, Dana Desa
Subjects: K Law > K Law (General) > K3400 Administrative law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Perpustakaan UNSIMAR
Date Deposited: 14 Feb 2020 03:25
Last Modified: 14 Feb 2020 03:25
URI: http://repository.unsimar.ac.id/id/eprint/322

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year