EVALUASI DRAINASE DI JALAN PULAU IRIAN JAYA KELURAHAN GEBANG REJO BARAT KECAMATAN POSO KOTA KABUPATEN POSO

Nur, Hanif Muhammad (2019) EVALUASI DRAINASE DI JALAN PULAU IRIAN JAYA KELURAHAN GEBANG REJO BARAT KECAMATAN POSO KOTA KABUPATEN POSO. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS SINTUWU MAROSO.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mrngetahui evaluasi drainase di Jalan Pulau Irian Jaya Kelurahan Gebang Rejo Barat Kecamatan Poso Kota Kabupaten Poso yang masih terjadi genangan atau banjir. Terjadinya genangan pada daerah ini karena sistem yang berfungsi untuk menampung banjir/genangan itu tidak mampu menampung debit yang mengalir, hal ini disebabkan oleh kapasitas sistem yang menurun dan debit aliran air yang meningkat. Selain itu, kondisi saluran drainase pada Jalan Pulau Irian Jaya Kelurahan Gebang Rejo Barat Kecamatan Poso Kota Kabupaten Poso juga tidak mampu mengalirkan air yang ada pada saluran, banyaknya sampah yang terdapat pada saluran, serta kurangnya perhatian masyarakat terhadap saluran drainase yang ada. Dalam penelitian ini dilakukan survey lokasi untuk meninjau kondisi eksisting pada saluran. Analisa yang digunakan untuk menghitung debit banjir dan debit saluran adalah menngunakan analisa hidrologi dan analisa hidrolika. Hasil penelitian menunjukan bahwa adanya perbedaan debit antara debit banjir dan debit saluran. Debit pada saluran lebih kecil daripada debit banjir yang terjadi, sehinnga saluran tidak cukup lagi mengalirkan air hujan. Debit pada saluan didapat 1,05 m3/det sedangkan debit banjir yang terjadi 1,14 m3/det.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Drainase, Banjir, Debit
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Perpustakaan UNSIMAR
Date Deposited: 16 Dec 2019 00:54
Last Modified: 16 Dec 2019 00:54
URI: http://repository.unsimar.ac.id/id/eprint/105

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year